Ketua RW 45 Padukuhan Kayen Sukirman saat melepas peserta jalan sehat untuk peringati hari Pahlawan 10 November 2024.
SLEMAN, jogja.expost.co.id -- Peringati Hari Pahlawan Ribuan Warga RW 45 Padukuhan Kayen Kalurahan Condongcatur ikuti jalan sehat. Kegiatan bertajuk Profesi Hebat Lingkungan Sehat yang diinisiasi Ikatan Muda Mudi Kayen RW 45 (IMAMIKA’45) ini berhadiah utama mesin cuci.
Dengan berkostum pedagang, petani, guru, tentara, linmas, sekuriti dan driver ojek online serta berbagai kostum lainnya tampak memadati area Pos Ronda 45 Padukuhan Kayen. Dari anak anak hingga lansia, hampir senua warga mengukuti jalan sehat.
“Hampir semua warga RW 45 mulai dari anak-anak, remaja, orangtua sampai lansia mengikuti kegiatan olahraga santai jalan sehat, mereka memakai pakaian atau kostum beraneka ragam yang sesuai dengan tema Profesi Hebat, Lingkungan Sehat,” kata Berlian Aji Putra Wijaya yang juga ketua Pemuda Kayen.
Lebih lanjut Ajik menambahkan, bagi warga yang memakai kostum unik dan sesuai dengan tema Profesi Hebat Lingkungan Sehat mendapat hadiah khusus dari panitia.
Jalan sehat yang di mulai pukul 06.30 WIB ini mengambil star dari Depan Pos Ronda RW 45 dan Finish di Joglo Suratno. Jalan sehat dilepas Ketua RW 45, Sukirman.
Ketua RW 45, Sukirman, mengajak peserta jalan sehat agar menghargai dan menghormati berbagai profesi yang digeluti warga Kayen khususnya di RT 07 dan 08.
"Apapun profesinya, hidup rukun dengan tetangga dan saling membantu jika ada warga yang membutuhkan bantuan, maka lingkungan menjadi aman dan nyaman," ujar Sukirman, Minggu (10/11/2024).
Dari pantauan awak media, usai peserta menelusuri wilayah RW 45, seperti di jalan Jurugsari, jalan Kayen Raya, jalan Kayen ll, Gang Melati, dan Gang Kenanga kemudian finish di Joglo Suratno.
Peserta dengan kostum pijat bayi, satpam, ojek online, petani, TNI, dan pemadam kebakaran diberi reward oleh panitia. Mereka diberi apresiasi hadiah.
Ibu Harti misalnya, yang berkostum lurik dan di badannya dihiasi jajan anak dan poster seperti hendak demontrasi. Poster tersebut bertuliskan Pijet khusus Wanita Ibu dan Anak, sehat itu mahal harganya. Jangan remehkan profesi orang. Kekayaan yang paling berharga adalah HATI yang penuh kebaikan dan ketulusan. Ojo Dumeh, Ojo Ngeyel, Ojo Sembrono, Ojo Ngawur. Salam Sehat!!.
Diketahui, selain hadiah utama mesin cuci, juga tersedia 150 doorprize. Seperti blender, seterika, kipas angin, hingga menthok untuk peserta yang beruntung.
Pewarta: Wasana
Editor: Mukhlisin Mustofa/Red
Social Header