Bupati Sleman Harda Kiswaya (tengah) berbincang dengan OPD terkait di sela meninjau jalan rusak dan tanpa penerangan jalan umum.
SLEMAN, jogja.expost.co.id - Pemerintah Kabupaten Sleman meninjau beberapa ruas jalan berlubang, rusak dan minim penerangan jalan pada Selasa (25/3/2025) siang. Rombongan dipimpin secara langsung oleh Bupati Sleman, Harda Kiswaya bersama Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa didampingi OPD terkait.
Adapun lokasi jalan yang ditinjau yakni di Jalan Sedogan Merdikorejo Tempel, Jalan Sempu Wonokerto Turi, kemudian Jalan Klangon Glagaharjo Cangkringan, Jalan Dusun Kalinongko Kidul Gayamharjo Prambanan dan Potrojayan Madurejo Prambanan.
Harda mengatakan Pemkab Sleman berkomitmen untuk memperbaiki seluruh jalan di Kabupaten Sleman termasuk jalan Desa. Dengan melakukan tinjauan ini, Harda berharap dapat menentukan langkah berikutnya untuk memperbaiki jalan-jalan yang berlubang ataupun rusak sehingga mulus, baik dan layak dilalui kendaraan.
“Selain kondisi permukaan jalan, kami juga memperhatikan PJU atau Penerangan Jalan Umum karena fungsinya penting terutama pada malam hari. Kondisi jalan menjadi perhatian kami karena berkaitan dengan kenyamanan masyarakat untuk beraktivitas,” ujar Harda
Lebih lanjut, menurut Harda peninjauan ini juga sekaligus menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446H dimana mobilitas masyarakat akan meningkat sehingga jalan yang berlubang atau rusak bisa segera diperbaiki.
“Target kami sebelum Hari Raya Idul Fitri 2025, beberapa jalan yang kami tinjau akan segera diperbaiki dalam waktu dekat,” kata Harda
Kedepannya Pemkab Sleman akan memastikan jalan-jalan rusak lainnya di Kabupaten Sleman untuk diperbaiki karena program agenda prioritas Pemkab Sleman yakni adah perbaikan jalan di Kabupaten Sleman termasuk sarana prasarana lain seperti jembatan penghubung antar wilayah.
Editor: Mukhlisin Mustofa/Red
Social Header