Breaking News

Percepat Pertumbuhan Sleman, Bupati Harda Buka Musrenbang RKPD 2026

Bupati Sleman Harda Kiswaya saat memberikan arahan di Musrenbang RKPD Tahun 2026.


SLEMAN, jogja.expost.co.id – Bupati Sleman, Harda Kiswaya membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Sleman tahun 2026, Rabu (26/3/2025) di Aula Pangripta Bappeda Sleman.

Harda memberikan arahan agar Musrenbang ini tak sekadar dijadikan sebagai agenda tahunan, lebih dari itu, ia berharap adanya sumbang saran dari seluruh stakeholder untuk membangun Kabupaten Sleman lebih baik.

“Monggo saya membutuhkan saran dan masukkan dari bapak ibu semua. Saya ingin forum ini bisa menjadi wadah menumpahkan ide-ide untuk membangun masyarakat Sleman yang lebih baik,” jelasnya.

Bupati mengingatkan agar perencanaan Pemkab Sleman sejalan dengan Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Pusat. Harda juga mengarahkan Bappeda untuk terus berkoordinasi dengan Bappeda Provinsi dan instansi terkait agar menghasilkan perencanaan yang tepat.

“Tolong manfaatkan jejaring kita, sehingga betul-betul menghasilkan kesimpulan yang akan menjadi rencana kerja kita di tahun 2026 dan kita bisa mempercepat pertumbuhan dan kesejahteraan Kabupaten Sleman,” tegas Harda.

Peserta Musrenbang dari perwakilan OPD, Perguruan Tinggi dan komunitas terkait saat mengikuti Musrenbang RKPD Tahun 2026.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Sleman, Dwi Anta Sudibya menerangkan proses RKPD Sleman telah dimulai sejak Desember lalu. Proses ini akan dilanjutkan hingga rancangan akhir sebelum nantinya disampaikan ke Pemerintah Provinsi.

“Kemudian nanti kita sampaikan ke DIY. Mudah-mudahan awal Juni sudah bisa ditetapkan bersama,” jelas Dibya.

Kepala Bappeda menyampaikan Musrenbang RKPD tahun 2026 dihadiri oleh perwakilan perguruan tinggi, OPD, kapanewon, dan organisasi kemasyarakatan. Sehingga ia berharap forum ini dapat menghasilkan usulan terbaik dalam rangka penyempurnaan RKPD 2026.


Editor: Mukhlisin Mustofa/Red
© Copyright 2022 - jogja.expost.co.id